Modifikasi motor japstyle buget minim


Halo Sobat Merangkaklah.blogspot.com, sobat pasti sudah tahu motor modifikasi aliran gaya JapStyle. bagi sobat yang mau tahu lebih banyak tentang apa itu gaya JAP Style dan bagaimana modifikasi gaya JapStyle dengan buget minim, Sobat Merangkaklah.blogspot.com mau berbagi kepada Sobat, langsung saja yuk simak. 


Alasan si Pemilik Motor Modifikasi Motornya:

  • Hobi Modifikasi.


Produksi motor yang dibuat perusahaan motor sudah dirancang dan disesuaikan dengan selera atau kebiasaan pengendara di seluruh dunia.  Namun bagi kalangan Hobi modifikasi motor tidak suka dengan tampilan standart atau bentuk seperti hasil buatan pabrikan motor. Mereka ingin custom motor menjadi desain motor menarik, motor yang berbeda dari pabrikanya dan punya karakterkan identitas dirinya.

  • Menambah Percaya Diri.


Modifikasi Motor sangat Mencerminkan karakter jati diri pemiliknya sebagai identitas mereka, maka dari itu memodifikasi motor bisa menambah sobat jadi lebih percaya diri tentunya dengan modifikasi yang menarik contohnya seperti modifikasi gaya JapStyle menggambarkan bahwa orang tersebut sangat suka sekali hal-hal klasik.

Apa Modifikasi Japstyle ?

Japstyle merupakan sebuah sebutan gaya motor yang memiliki aliran Japanese style berasal dari Negeri Sakura. Gaya modifikasi Japstyle sudah terkenal di Negara Jepang sendiri sejak tahun 1980-an, namun belum diberikan nama jenis modifikasi gaya Japstyle, karena tidak ada acuan untuk mengatakan bahwa itu merupakan modifikasi Japstyle.


Asal Muasal Japstyle.

Bermula dari berdirinya sebuah bengkel khusus modifikasi di distrik Shibuya Tokyo yang diberinama Brat, bengkel Brat tersebut merestorasi secara special berbagai sepeda motor jepang, yang pada saat mengikuti kontes motor yang di adakan di Negeri Paman Sam atau Eropa type motor kontes yang ada. Pada saat itu telah memiliki type bergaya Eropa seperti flat tracker, style café racer dan scrambler. Dan Jepang sendiri tidak mau kalah.

Orang-orang jepang  dikenal sebagai penganut kebanggaan berbudaya dan bangsa yang menjunjung tingkat harga diri. Masyarakat Jepang sendiri tidak mau kalah memiliki style sendiri tidak mau menjiplak style modifikasi dari Eropa dan Negeri luar lainya, makan owner dari bengkel Brat memiliki julukan yaitu Brat Style, yang artinya Brat style hasil dari modifikasi bengkel Brat sendiri dan dengan keunikan modifikasi style yang tergolong baru di Negara Jepang.

Populer Di Indonesia.

Kabarnya infomasi di tahun 2004 pertama kali meperkenalkan modifikasi Japstyle motor di Indonesia oleh anak muda asal kota Bandung provinsi Jawa Barat, yaitu Franky Morry Astorianto pemilik bengkel motor modifikasi “Yasashi Garage” bersama 5 orang temannya ia berhasil memodifikasi motor dengan desain gaya Negeri Sakura.    


Kenapa Modifikasi Buget Besar. 

Sebagian hobi modifikasi motor harus diimbagi dengan buget yang besar bahkan mereka sangat tidak peduli dengan pengeluaran mereka demi untuk kepuasan penampilan modifikasi motornya .
“Apakah Sobat mau juga modifikasi motor Gaya JAP Style tapi buget sobat sangat minim”


Oke Sobat merangkaklah.blogspot.com mau mengajak gimana si modifikasi motor Gaya JAP Style bisa dengan buget minim yang sobat miliki.

Bagaimana Cara Modifikasi JAP Style Buget Minim:


  • Menentukan Konsep modifikasi.

Dalam modifikasi motor yang paling utama adalah memiliki ide konsep motor yang dibangun, karena dengan konsep yang jelas akan memberikan gambaran sebuah Desain untuk masuk ke tahap proses pengerjaan.  Dengan Konsep juga pengerjaan kegiatan membangun motor menjadi terarah sehingga lebih efisienkan waktu dan biaya.

  • Tahap Persiapan Bahan.

Japstyle
Bahan disini ialah berupa sepeda motor yang dijadikan Dasar konsep modifikasi motor. Tentunya Motor yang masih layak digunakan mesinnya masih berfungsi dengan baik ya Sobat. Ada banyak sekali bahan motor yang bisa dijadikan JAP Style contoh Yamaha Scorpio, Yamaha Bison, Honda Tiger, Honda GL Series dan Mega Pro. Disini untuk buget minim Sobat bisa memakai motor Honda Mega Pro tahun 2004 atau  tahun dibawahnya, diperkirakan kisaran harga Honda Mega Pro  sekitar 4 juta rupiah. Yang penting sobat ingat dari bahan motor adalah memilih motor memiliki mesin masih berfungsi dengan baik dan rangka atau disebut sasis motor masih orisinil belum pernah dicustom.  

  • Siapkan Part-part custom.

japstyle
Pemasangan part-part yang ada atau dicustome sesuai konsep dasar Sobat miliki, ada kalanya untuk mempercepat waktu pengerjaan kita bisa membelinya Part-part yang sudah tersedia ditoko aksesoris modifikasi motor. Contohnya :  tangki custom, tutup batrai, jok, ban, shockbreaker, knalpot, lampu utama, lampu rem dan lain-lain.  Untuk biaya pembelian part-part ini Sobat bisa dikenakan biaya sekitar 2,5 – 5 juta rupiah tergantung kualitas dan merk. Untuk memasang part-part sobat bisa percayakan bengkel kepercayaan sobat, atau Sobat bisa pasang sendiri. 


Itulah tadi ulasan mengenai  Modifikasi Japstyle Buget Minim semoga  bermanfaat bisa diterapkan di motor Sobat yang akan dimodifikasi Gaya Japstyle. Semoga Sobat senang dengan hasil konsep modifikasi sobat sehingga terbentuklah tampilan motor sobat makin Garang.



Terimakasih telah mengunjungi merangkaklah.blogspot.com. Salam sukses selalu buat sobat semua tidak lupa bersyukur selalu kepada sang pencipta dan meningkatkan perkembangan dunia otomotif di Indonesia.